Blog Fisika Inovatif SMA Doro Pekalongan merupakan wadah untuk memberikan bimbingan online kepada siswa-siswi maupun khalayak umum yang masih awam baik bimbingan konsep fisika murni maupun fisika terapan untuk mendalami inovasi Fisika khususnya di bidang Elektronika Digital Otomasi dan Robotika tingkat dasar untuk dikembangkan di dunia masing-masing....


Tuesday, 26 February 2013

Rangkaian Resistor Pembagi Tegangan

Resitor merupakan komponen pasif yang bersifat menghambat. Selain fungsi menghambat resistor juga memiliki fungsi pembagi tegangan. Rangkaian pembagi tegangan yang disusun dengan resistor terlihat seperti Gambar 1.
Gambar 1. Rangkaian pembagi tegangan
Besarnya Vout atau VR2 memenuhi persamaan:
Rangkaian pembagi tegangan di atas menghasilkan Vout yang konstan. Untuk mendapatkan nilai Vout yang dapat diatur tegangannya maka rangkaian di atas dapat diubah dengan sebuah potensiometer. Gambar potensiometer sebagai pembagi tegangan terlihat seperti Gambar 2.
Gambar 2. Potensiometer sebagai pembagi tegangan

Contoh :
Dari gambar rangkaian diatas dimisalkan nilai Vin = 5V. kemudian nilai R1 = 100K, dan Nilai R2 = 50K. maka  nilai VR1 dan VR2 yaitu :
VR1 = [100 / (100+50)] x 5
VR1 = 3.33 V.
VR2 = [50 / (100+50)] x 5
VR2 = 1.67 V.


Berikut hasil simulasi menggunakan proteus:

 Gambar 2. Simulasi pembagi tegangan

Berdasarkan simulasi tersebut nilai yang diperoleh sesuai dengan teori pada perhitungan diatas.
Ok. Sekian dulu materi rangkaian pembagi tengangan dari ane, semoga bermanfaat…!!!

0 comments:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews